Kurnianingsih , Dhian (2009) PENGARUH PEMBELAJARAN KOOPERATIF MODEL THINK PAIR SHARE TERHADAP KEMAMPUAN KOGNITIF DITINJAU DARI MOTIVASI SISWA di SMP. Masters thesis, Universitas Sebelas Maret.
![]() | PDF - Published Version Download (0b) |
Abstract
Pengalaman sejarah bangsa-bangsa di dunia menunjukkan bahwa pendidikan merupakan faktor penting bagi kemajuan bangsa. Tingkat pendidikan menunjukkan tingkat kemajuan bangsa. Bangsa–bangsa di dunia selalu memperbaiki sistem pendidikannya untuk mencapai tujuannya. Pendidikan adalah kegiatan yang selalu sadar tujuan. Proses pendidikan terdapat unsur- unsur yang saling mempengaruhi, khususnya dalam mencapai tujuan pendidikan. Di Indonesia penyelenggaraan pendidikan terdapat dua jalur yaitu jalur pendidikan formal dan jalur pendidikan nonformal. Penyelenggaraan pendidikan formal dilaksanakan melalui sekolah dengan kegiatan belajar mengajar yang terprogram secara teratur, berjenjang dan berkesinambungan. Sedangkan jalur pendidikan nonformal dilaksanakan dalam keluarga, kelompok belajar dan satuan pendidikan yang sejenis. Dalam proses pendidikan formal terdapat unsur-unsur yang saling mempengaruhi antara lain yaitu guru, murid, metode belajar dan sistem penilaian. Unsur – unsur tersebut saling berkaitan apabila unsur–unsur tersebut berperan dengan baik maka tujuan belajar mengajar akan tercapai dengan baik.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan |
Depositing User: | Na'imatur Rofiqoh |
Date Deposited: | 28 Jul 2013 19:07 |
Last Modified: | 28 Jul 2013 19:07 |
URI: | https://eprints.uns.ac.id/id/eprint/9856 |
Actions (login required)
View Item |